Menyetarakan Kemitraan
Menyetarakan Kemitraan oleh: Bambang Soemarwoto Kemitraan komprehensif Indonesia-Amerika Serikat adalah momentum penting dalam hubungan antar kedua negara. Dalam orasinya di Universitas Indonesia tanggal 10 November yang lalu, Presiden Obama menyebutnya sebagai partnership of equals. Menteri luar negeri Marty Natalegawa mengatakannya sebagai kemitraan yang setara dan luas di berbagai bidang. Sejumlah inisiatif telah disepakati, diantaranya di bidang sosial budaya ( peace corps ), keamanan dan kerja sama regional ( Defense Framework Arrangement ), ilmu pengetahuan dan teknologi ( Frontiers of Science ), pendidikan ( Exchange Initiatives, University Partnerships ), lingkungan dan perubahan iklim ( SOLUSI – Science, Oceans, Land Use, Society and Innovation ). Makna komprehensif tidak perlu diragukan lagi. Namun, mengenai setara atau tidaknya, kemitraan ini perlu ditelaah lebih mendalam. Makna kesetaraan memerlukan tolok ukur yang sama. Untuk bisa mengatakan berdiri ...